Ananda Omesh Selesaikan Mobil Dadurat Covid-19

Suara.com - Ananda Omesh telah selesai merombak mobil Mercedes-Benz Vito miliknya menjadi mobil darurat yang dikhususkan untuk pasien Covid-19. Mobil mewah itu kini sudah berubah seperti mobil ambulans pada umumnya.

Mobil yang akan membantu pasien Covid-19 itu diberi nama khusus. Tak sembarang nama, terdapat doa dan harapan di dalamnya.

Ananda Omesh [Suara.com/Sumarni]Ananda Omesh [Suara.com/Sumarni]

"Alhamdulillah Mobil Darurat Padodi (Harapan, Doa, Dedikasi) sudah selesai, insya Allah bisa segera dimanfaatkan," tulis Omesh di Instagram, Selasa (13/7/2021).

Presenter 34 tahun itu juga mengajak masyrakat yang berminat membuat mobil ambulans sepertinya. Omesh bersedia membantu perincian dalam merombak mobil biasa menjadi mobil ambulans layak pakai.

"Bagi teman-teman yang mau membuat sendiri mobil serupa, silakan DM atau email saya (tertera di profile IG saya) saya akan berikan semua rinciannya," ujar Omesh.

Baca Juga: Usai Rombak Mobil Jadi Ambulans, Ananda Omesh Minta Maaf ke Nakes

Mobil darurat Omesh [Instagram/omeshomesh]Mobil darurat Omesh [Instagram/omeshomesh]

Ananda Omesh mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mendukungnya dalam pembuatan Mobil Darurat Padodi.

"Terimakasih yah atas support dan doanya selama ini, semoga kita semua selalu diberikan kekuatan dan kesehatan. Terima kasih untuk semua teman dan relawan yang terlibat dalam proyek ini, semoga Allah SWT membalas kebaikan teman-teman," tutur suami Diah Ayu Lestari ini.

Seperti diketahui, Ananda Omesh baru saja mengubah mobil pribadinya menjadi mobil darurat Covid-19. Mobil berjenis Mercedes Vito itu dihibahkannya demi membantu para pasien Covid-19.

Mobil darurat Omesh [Instagram/omeshomesh]Mobil darurat Omesh [Instagram/omeshomesh]

Namun, bintang film Sabar Ini Ujian tersebut enggan mobilnya itu disebut ambulans. Ia lebih ingin disebut mobil darurat Covid-19.

Sejak kemarin Omesh sibuk mencari beberapa peralatan medis untuk ditempatkan di mobil darurat Covid-19 miliknya. Rencananya, mobil tersebut akan dipakai untuk membantu masyarakat sekitar yang membutuhkan bantuan ke rumah sakit.

Baca Juga: 6 Potret Mobil Darurat Covid-19 Omesh, Langsung Dibanjiri Pesanan

Sumber: www.suara.com

0 Response to "Ananda Omesh Selesaikan Mobil Dadurat Covid-19"

Post a Comment