Pelajar dan Mahasiswa Pulau Buru Dapat Rapid Tes Antigen Gratis

Laporan Kontributor TribunAmbon.com, Andi Papalia

NAMLEA, TRIBUNAMBON.COM - Pelajar dan mahasiswa di Pulau Buru mendapat layanan rapid antigen gratis.

Sekertaris Satgas Covid Kabupaten Buru, Azis Tomia mengatakan, program rapid antigen gratis sudah mulai dilaksanakan sejak Seĺasa, (31/8/2021) kemarin.

"Rapid antigen gratis bagi pelajar dan Mahasiswa sudah dilaksanakan sejak Selasa," kata Tomia kepada TribunAmbon.com, Rabu (1/9/2021).

Kurang lebih 5000 alat tes sudah disiapkan untuk program tersebut.

"Khusus bagi pelajar dan mahasiswa," ucapnya.

Baca juga: Baru 98 dari Target 50.148 Anak di Maluku Tengah yang Divaksin

Baca juga: Angkot di Kota Ambon akan Dipangkas Hingga Tersisa 33 Unit

Rapid antigen gratis tersebut dapat dilakukan di RSUD Namlea.

Selanjutnya, bagi pelajar dan mahasiswa yang ingin membuat rapid antigen gratis, diwajibkan untuk menyiapkan beberapa persyaratan.

Yakni, KTP, kartu mahasiswa/pelajar dan surat keterangan dari desa.

"Surat rekomendasi pemeriksaan antigen gratis dapat diperoleh dengan mangajukan permohonan secara online," ujar Azis.

Yakni, melalui layanan Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Buru dengan mengakses laman https://sicantikui.layanan.go.id.

0 Response to "Pelajar dan Mahasiswa Pulau Buru Dapat Rapid Tes Antigen Gratis"

Post a Comment